Bandar Lampung, – Sambut Hari Ulang Tahun (HUT) Ke -342 Kota Bandar Lampung Puskesmas Sukarame Bersama Lurah Sukarame dan Camat Sukarame lakukan Kegiatan Fogging di wilayah kelurahan Sukarame Perumahan Griya Indah 3.
HUT ke-342 Kota Bandar Lampung menjadi momentum memantapkan dan memperkokoh tekad serta semangat pengabdian dalam membangun daerah lebih maju dan sehat lagi ke depannya.
Lurah Sukarame Doni berujar kegiatan fogging ini dilakukan secara serentak sesuai arahan Pimpinan Walikota Bandar Lampung.
“Kegiatan fogging serentak ini dilakukan karena arahan dari Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana,” Ujar Doni. Selasa (05/07/2024).
Berikutnya Doni juga mengatakan Kami menargetkan ada 100 rumah yang berpotensi adanya jentik nyamuk sehingga kita mencegah terjadinya Demam Berdarah Dengue (DBD).
“Kami berharap masyarakat Kota Bandar Lampung terutama kecamatan Sukarame sehat bebas dari DBD terutama di musim penghujan seperti ini masyarakat harus lebih waspada lagi,” Kata Doni Kembali.
Selanjutnya, dr. Cantia selaku kepala Puskesmas Sukarame mengatakan sebelumnya memang sudah ada 5 kasus DBD dan kami langsung melakukan tindakan.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh tim kesehatan puskesmas Sukarame, Camat Sukarame dan Pamong kelurahan Sukarame.